SENTRA LAYANAN UNIVERSITAS TERBUKA (SALUT) CAKRA INTI INDONESIA BOGOR

Artikel dan Berita

FAQ

Tentang SALUT ?

SALUT adalah pusat layanan administrasi dan akademik UT yang dikelola secara profesional oleh UT atau mitra yang ditunjuk yang diikat dengan perjanjian kerja sama. SALUT merupakan kepanjangan tangan teknis operasional dari UT Daerah setempat yang menjadi tempat layanan administrasi akademik dan kegiatan akademik serta kegiatan lainnya yang berlokasi di kabupaten atau kota, sehingga jarak akses mahasiswa dan pemangku kepentingan lainnya dengan kantor layanan UT semakin dekat.

Salut Cakra Inti Indonesia diresmikan di Bogor, 5 Oktober 2023 oleh Direktur UT Bogor, Drs. Enang Rusyana, M.Pd. Menyambut baik berdirinya Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT) Cakra Inti Indonesia di Megamendung Puncak Bogor. Semoga dapat berkolaborasi dan bekerjasama dengan baik untuk memberikan akses layanan Pendidikan tinggi pada Perguruan Tinggi Negeri Universitas Terbuka

Kami (SALUT Cakra Inti Indonesia), menyadari bahwa pada waktu tertentu untuk memperoleh informasi, mengatasi kendala, mendapatkan bimbingan, bertemu dengan tutor, bertemu teman kuliah, berdiskusi, dan bersosialisasi merupakan kebutuhan dasar mahasiswa, tutor, atau pemangku kepentingan lainnya yang perlu difasilitasi dengan sentuhan kemanusiaan. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, UT mendirikan Sentra Layanan Universitas Terbuka (SALUT).

SALUT juga mempunyai tugas penting lainya yaitu mengenalkan UT kepada berbagai lapisan masyarakat dan melakukan perekrutan calon mahasiswa. Dengan demikian, keberadaan SALUT diharapkan akan dapat meningkatkan angka partisipasi mahasiswa dan kualitas layanan Universitas Terbuka. SALUT dapat digunakan untuk memfasilitasi mahasiswa, mulai dari layanan mahasiswa dalam registrasi, bantuan belajar, hingga ujian, fasilitas ini dapat menyediakan akses layanan yang lebih dekat kepada seluruh stakeholders, khususnya mahasiswa. Dengan demikian, UT dapat berpartisipasi mensukseskan program pemerintah dalam memberikan pemerataan akses pendidikan.

Untuk Mendapatkan Layanan Ekslusif ini Calon Mahasiswa dikenakan biaya Bimbingan selama mengikuti Layanan sesuai dengan Jenis Layanan dari SK Persyaratan dan Ketentuan Berlaku.

PENERIMAAN MAHASISWA BARU TELAH DIBUKA

Masa Pendaftaran Mahasiswa Baru dan RPL UT 2024.1 dimulai tanggal 25 Oktober – 25 Desember 2023. Yuk Segera melakukan Pendaftaran di Link Formulir Pendaftaran Klik Disini

Pendaftaran Melalui Salut :
Siapkan Berkas Wajib
1. KTP (Jpg)
2. Kartu Keluarga (Jpg)
3. Ijazah Legalisir (Pdf)
4. Pasfoto 4×6 Baclkground Merah (Jpg)
5. Transkip Nilai (Khusus RPL)(Pdf)
6. Surat Pernyataan Ikut Bimbingan Salut

Berkas Pendukung (dikirimkan Petugas)
1. Formulir Tanda Tangan (Jpg)
2. Formulir Keabsahan Dokumen (Jpg)
3. Curricullum Vitae (CV)(Pdf)
4. Sertifikat/Transkip lain (Khusus RPL jika ada)(Pdf)

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
• Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia • Pendidikan Bahasa Inggris • Pendidikan Biologi • Pendidikan Fisika • Pendidikan Kimia • Pendidikan Matematika • Pendidikan Ekonomi • Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan • Teknologi Pendidikan

Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)
• Manajemen • Ekonomi Pembangunan • Ekonomi Syariah • Akuntansi • Akuntansi Keuangan Publik • Pariwisata

Fakultas Sains dan Teknologi (FST)
• Statistika • Matematika • Biologi • Teknologi Pangan • Agribisnis • Perencanaan Wilayah dan Kota • Sistem Informasi

Fakultas Hukum Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
• Ilmu Administrasi Negara • Ilmu Administrasi Bisnis • Ilmu Hukum • Ilmu Pemerintahan • Ilmu Komunikasi • Ilmu Perpustakaan • Sosiologi • Sastra Inggris

Informasi Terbaru tentang Pelaksanaan Perkuliahan dapat Calon Mahasiswa lihat melalui situs berikut ini.

Klik Disini

Pembayaran di UT tidak dapat dicicil, pembayaran dilakukan seklai tiap semester. Satu semester adalah satuan waktu kegiatan belajar selama 16 minggu. Di UT, satu sks disetarakan dengan tiga modul bahan ajar cetak.